Lekker Urban Food Restaurant
Kata Lekker berasal dari kata Belanda yang artinya Lezat. Setelah melalui perencanaan dan pembangunan sekitar 2 tahun lebih, resto 2 ruko yang berlokasi di kompleks Multatuli mulai beroperasi beberapa bulan lalu.
Walaupun masih dalam tahap soft opening, resto ini sudah cukup memanjakan pengunjung, terutama design interior dengan gaya retro yang unik dan nyaman. Rata-rata kursi dan meja yang dipakai disini merupakan hasil kreatifitas Jefry selaku pemilik cafe dengan menggunakan recycled material, misalnya kursi makan yang terbuat dari skuter vespa, sofa kulit warna ngejreng yang menyerupai jok mobil Cadillac, ada juga kursi yang terbuat dari bath tub. Really it’s a unique dining experience here. Dan itu hanya di lantai dasar lho… Di lantai 2 juga terdapat ruangan yang cukup luas untuk acara arisan atau ultah. Beberapa miniatur di lantai 2 yang dicover dengan kaca juga menarik perhatian kami.
Lekker menawarkan beragam makanan, most notably Western dan Indonesian food. Beberapa menu cukup unik karena merupakan perpaduan, sebut saja Nasi Cowboy, nasi goreng yang disajikan ala sandwich dilapisi ham dan ditemani french fries. Tentu saja anda juga bisa menemukan berbagai jenis Nasi Goreng tradisional seperti Nasi Goreng Petai Teri danNasi Goreng Kampung yang termasuk best seller. Namun nilai plus yang ditawarkan disini ialah masakan khas Nusantara yang tidak akan anda temui di cafe lain di Medan seperti Nasi sop buntut Bebalung, Nasi Lempang Melayu, Soto Padang, Bebek Bengil, Salad Bali, Nasi Rawon dan lusinan lainnya yang kami tidak ingat di post ini.
Apabila anda peminat western food, beberapa jenis pasta, steak dan sandwich juga menghiasi buku menu di Lekker. Jujur saja walaupun kami sering mengunjungi cafe ini, masih sangat banyak menu yang belum pernah kami coba. Apabila tidak terlalu lapar, silakan coba snack yang bervariasi mulai dari Grilled Baby Potato, Crispy Potato Skin, Chicken Wingssampai beberapa jenis Pizza.
Yang tidak kalah menarik adalah jenis minuman yang ditawarkan. BeberapaMoctail kreasi Lekker termasuk yang ter-unik yang pernah kami coba. Selain itu penyajiannya kebanyakan di gelas berukuran besar, jadi anda bisa sharing untuk 1 jenis minuman. Bagaimana soal harga? Luckily, it’s not expensive. Namun yang selalu menjadi kendala ialah susahnya mencari seat di Lekker pada jam makan, so either come early to avoid crowd, or call4575782 for reservation.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar